Share

Rabu, 06 Juli 2011

11 Lensa Kamera Paling Unik


Seorang kolektor kamera pernah mengatakan, “Beli kamera sih tidak sulit, yang bikin bokek itu beli lensanya.” Dengan banyaknya ragam lensa yang tersedia saat ini, termasuk lensa-lensa unik (dan mahal) seperti dalam list ini, perkataan itu tentu ada benarnya.

11. Canon MP-E 65mm f/2.8 Macro 1-5x



Fotografi makro adalah salah satu bidang fotografi paling populer, dan lensa Canon MP-E 65 mm f/2.8 Macro 1-5x adalah perangkat makro paling canggih. Lensa ini memiliki kemampuan memotret dengan perbesaran dari 1x (1:1) sampai 5x! Jika Anda ingin melihat geraham semut, lensa ini dapat memungkinkannya.
Harga: Rp9.000.000
Keren *Eksentrik **Repot ***

10. Sigma 300-800mm f/5,6 EX DG APO HSM

Lensa telephoto ini merupakan lensa moderen dengan beragam feature dan rentang zoom paling lebar di kelasnya. Aperture fix dan Hyper-Sonic Motor menjadikannya lensa yang paling tidak “nyeleneh” dalam list ini.
Harga: Rp65.000.000
Keren **Eksentrik *Repot *

9. Nikon 2000mm f/11 Reflex

Meskipun memiliki focal length kedua terpanjang dalam list ini, lensa ini termasuk pendek, hanya 600mm. Konfigurasi “reflex” yang memanfaatkan cermin menjadikan lensa ini tidak lebih besar dari lensa Sigma di atas. Namun, dengan bobot 17,5 kg, jangan harap Anda dapat menenteng-nenteng lensa ini dengan nyaman.
Harga Rp190.000.000
Keren ***Eksentrik **Repot ***

8. Canon 65mm f/0,75

Untuk kondisi pencahayaan yang sangat minim, lensa dengan aperture f/0,75 tentu bermanfaat. Lensa ini memiliki aperture 1 stop lebih besar dari lensa premium yang populer, 50 mm f/1.4. Mungkin, hanya itu satu-satunya manfaat lensa ini karena lensa ini tak memiliki bilah aperture sehingga Anda hanya dapat menggunakan aperture terbesar. Lebih lagi, hasilnya sangat soft.
Harga: -
Keren ***Eksentrik ***Repot ***

7. Canon EF 8-15mm f/4L Fisheye USM

Lensa ini adalah lensa paling moderen dalam list ini dan memang hanya mungkin diproduksi dengan teknologi manufacturing yang tersedia saat ini. Dengan elemen-elemen lensa canggih, lensa fish eye ini bukan hanya lensa zoom dengan sudut pandang terlebar, tetapi juga memiliki kualitas gambar yang sangat baik.
Harga: Rp14.000.000
Keren ***Eksentrik **Repot *

6. Nikon 6mm f/2.8 Fish eye

Jawara lensa dengan sudut pandang terlebar adalah lensa 6 mm ini dengan sudut pandang 220 derajat. Ini berarti objek di belakang lensa pun akan terekam.
Harga:±Rp30.000.000
Keren ***Eksentrik ****Repot ***

5. LEICA APO-TELYT-R 1600 mm f/5.6

Lensa ini merupakan lensa termahal saat ini, dengan harga 2 juta dollar atau sekitar 1,8 miliar rupiah. Lensa ini dapat dipasangkan ke DSLR Leica dan kini dimiliki beberapa kolektor Leica.
Harga: ±Rp1.900.000.000
Keren ****Eksentrik ****Repot **

4. Kilfitt Zoomatar 250mm f/1.3

Lensa ini tidak memiliki focal length yang luar biasa seperti kebanyakan lensa di atas. Namun, dengan diameter hampir 40 cm, lensa 250 mm ini tetap menonjol. Lensa ini sangat jarang dan pasti sangat merepotkan untuk digunakan. Walau begitu, bokehnya tentu luar biasa.
Harga: ±Rp300.000.000
Keren ****Eksentrik ***Repot ****

3. Zeiss 1700 mm f/4 APO Sonnar T*

Lensa unik ini merupakan pesanan khusus untuk seorang Sheik Arab Saudi. Lensa ini pertama kali diperkenalkan di Photokina 2006 dengan harga yang dirahasiakan. Namun, gosip yang beredar mengatakan bahwa nilai lensa ini mencapai 6 juta euro. Jika benar, maka lensa ini merupakan lensa termahal di dunia, melampaui lensa Leica di atas. Yang pasti, lensa ini merupakan yang terberat, dengan bobot 256 kg!
Harga: ±Rp7.200.000.000
Keren ****Eksentrik *****Repot ***

2. Canon 5200 mm f/14 Reflex

Dengan ukuran dan spesifikasi menyerupai teleskop, lensa ini tentu sangat merepotkan untuk digunakan. Ukurannya menjadikannya sebagai lensa terbesar saat ini dan sangat-sangat langka. Hanya tiga lensa yang pernah diproduksi dan mungkin hanya satu yang masih berfungsi normal. Pamflet lensa ini mengklaim bahwa lensa ini merupakan lensa satu-satunya yang dapat memotret objek berjarak 20-40 km. Lebih luar biasa, dengan DSLR sensor APS-C (seperti Canon 7D), focal length efektifnya meningkat menjadi 8320 mm!

Apa Anda bisa menemukan kamera yang terpasang dalam foto ini?
Harga: ±Rp400.000.000
Keren *****Eksentrik ****Repot *****

1. Lensa Coffee Cup f/95

Bukan, ini bukan cangkir kopi yang menyerupai lensa, melainkan sebuah lensa yang menyerupai cangkir kopi. Pembuatnya memodifikasi sebuah cangkir kopi agar dapat dipasangkan ke kamera dan membuat sebuah lapisan pinhole. Lensa ini berfungsi penuh. Namun, dengan hasil yang sangat kabur, viewfinder yang gelap (f/95) dan bentuk yang aneh, satu-satunya alasan penggunaan lensa ini pasti karena ingin “nampang”.
Harga: ±Rp200.000
Keren ****Eksentrik *****Repot *****

0 komentar:

Posting Komentar